Sungguh Luar biasa Prestasi Sepak Bola negara Jerman. Walaupun gaung Liga Jerman tak sekencang Liga-liga eropa lainnya tapi Grup Sepakbola dari negeri itu tak henti-hentinya menorehkan prestasi di ajang bergengsi sepakbola dunia. Bayern Munchen / Bayern Munich salah satu club sepakbola yang berlaga di Liga Jerman akhirnya keluar sebagai juara Liga Champions 2019/2020. Die Roten nama panggilan untuk Bayern Munchen menjadi kampiun setelah mengalahkan Paris Saint-Germain (PSG) 1-0. Fakta uniknya adalah yang menjadi kunci kemenangan Die Roten adalah Pesepakbola yang sebelumnya disia-siakan oleh PSG yang kemudian pindah ke Bayern Munchen siapakah dia ?
Pertandingan panas final Liga Champian 2019/2020 antara PSG vs Bayern Munchen berlangsung di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal, Senin (24 Agustus 2020) dini hari WIB. Tak ada gol di babak pertama kedua tim saling bergantian melancarkan serangan.
Namun terlihat jelas pertahanan di tim Bayern Munchen begitu rapat dan susah untuk ditembus. Laga panas di babak pertama berakhir dengan kedudukan imbang 0 – 0. Pertandinganpun dilanjutkan di babak kedua.
Babak keduapun akhirnya dimulai, pertandingan terlihat langsung berjalan sangat sengit. Beberapa kali Bayern Munchen mendapatkan peluang emas untuk membobol gawang PSG sebaliknya PSG seperti kesulitan menembus pertahanan Bayern Munchen yang dijaga oleh para pemain yang rata-rata berpostur tinggi-tinggi. Upaya Bayern untuk bisa membuka keunggulan atas PSG akhirnya terjawab pada menit ke-59. Kingsley Coman yang dulu pernah disia-siakan oleh PSG kemudian pindah ke Bayern Munchen akhirnya berhasil membobol gawang PSG dan membuka keunggulan untuk tim Bayen Munchen. Ia berhasil mencetak Gol setelah upaya sundulannya yang meneruskan umpan silang dari Joshua Kimmich melesak ke dalam gawang PSG yang dikawal oleh Keylor Navas dan tak bisa dibendung oleh sang kiper tersebut.
Skor 1 – 0 untuk keunggulan Bayern Munchen ini berlangsung sampai peluit panjang tanda berakhirnya waktu bertanding di babak ke dua tersebut dibunyikan. Nampak jelas kekecewaan yang sangat mendalam khususnya untuk seorang Neymar Jr. Ia tak kuasa lagi membendung tangis kekecewaan atas kekalahan di babak puncak kompetisi sepakbola antar klub paling bergengsi di dataran Eropa itu.
Bagi Bayern Munchen gelar Liga Champions ini bukanlah gelar yang pertama melainkan yang keenam. Wow..keren banget bukan. Bayern Munchen sebelumnya menjuarai Liga Champion pada 1973-74, 1974-75, 1975-76, 2000-01, dan 2012-13.
Berikut adalah tim inti dari kedua klub sepak bola yang berhasil maju ke babak final liga Champion 2019/2020.
FC BAYERN MUNCHEN
9 Robert Lewandowski
1 Manuel Neuer
26 Sven Ulreich
36 Christian Fruchtl
2 Alvaro Odriozola
4 Niklas Sule
5 Benjamin Pavard
17 Jerome Boateng
19 Alphonso Davies
16 Leon Dajaku
18 Leon Goretzka
24 Corentin Tolisso
28 Sarpreet Singh
15 Fiete Arp
22 Serge Gnabry
25 Thomas Muller
29 Kingsley Coman
35 Joshua Zirkzee
21 Lucas Hernandez
27 David Alaba
33 Lukas Mai
6 Thiago Alcantara
32 Joshua Kimmich
14 Ivan Perisic
8 Javi Martinez
10 Philippe Coutinho
11 Michael Cuisance
PARIS SAINT-GERMAIN (PSG)
10 Neymar
2 Thiago Silva
14 Juan Bernat
20 Layvin Kurzawa
22 Abdou Diallo
25 Mitchel Bakker
31 Colin Dagba
34 Stanley N’Soki
35 Tanguy Kouassi
36 Loïc Mbe Soh
11 Ángel Di María
19 Pablo Sarabia
21 Ander Herrera
23 Julian Draxler
27 Idrissa Gueye
38 Adil Aouchiche
7 Kylian Mbappé
9 Edinson Cavani
37 Arthur Zagre
6 Marco Verratti
8 Leandro Paredes
16 Alphonse Areola
30 Marcin Bułka
40 Garissone Innocent
17 Eric Maxim Choupo-Moting
42 Jesé
3 Presnel Kimpembe
4 Thilo Kehrer
5 Marquinhos
12 Thomas Meunier
Jangan lupa untuk share artikel ini ke semua akun media sosial kalian ya supaya kami selalu bersemangat dalam menyajikan informasi yang bermartabat kepada para pembaca setia kami di manapun kalian berada setiap harinya.